Perumahan Regency Maros adalah salah satu perumahan yang ada di kota Maros dan diketahui sejumlah pejabat tinggal didalamnya.
Hari ini saat melintas, nampak terlihat pemandangan yang cukup unik dimana pohon pisang tertanam di tengah jalan.
Sempat berfikir apakah harga pisang sekarang naik dipasaran hingga sampai" jalanan pun dijadikan lahan tanam pisang
Ataukah kebun sudah sangat sempitnya hingga untuk makan pisang warga disini sampai harus menanamnya di jalanan.
Naluri keingintahuan ku muncul dan daripada menduga dan terus menduga maka kudatangi salah satu warga yang nampak sedang duduk santai di rumahnya.
Namanya H. Mager salah satu warga yang tinggal di wilayah tersebut mengatakan bahwa terkait siapa yang menanam pohon pisang ini saya kurang tau tentang hal tersebut.
Namun saya menduga bahwa ini dilakukan oleh warga yang protes akan jalanan yang tak kunjung diperbaiki. Ucapnya.
Kemudian beliau juga bercerita, "Jalan berlubang penuh lumpur saat hujan ini sudah sering memakan korban jatuh dari motor.
Pasalnya terkadang saat kendaraan berpapasan karena sama sama tidak ada yang mau turun ke air membuat kendaraannya bersenggolan.
Dan benar saja belum sempat saya beranjak dari lokasi, satu warga yang melintas terjatuh diatas kubangan air yang berlumpur tersebut.
Saya sangat setuju dengan aksi warga ini, karena saya juga sangat merasakan dampaknya dimana rumah pas depan kubangan lumpur jadi saat mobil atau motor melintas percikan air pun akan masuk dan mengena rumah dan masuk keteras rumah. Ucap H. Mager menambahkan.
Anggap saja ini adalah surat cinta untuk para pejabat yang berkuasa agar memperhatikan juga warga perumahan regency, dan jangan menunggu sampai masyarakat demo baru bergerak. Ucapnya menutup.
Cerita ini membuatku bernostagia dengan masa lalu kala masih kanak kanak yang suka main lucca lucca atau main lumpur" saat ada kubangan seperti ini, dan juga jadi teringat sebuah postingan seorang memancing dijalanan yang berkubang seperti ini.
Demikian ceritaku hari ini dan saya berharap semoga pihak terkait ada yang lakukan aksi terkait apa yang diharapkan dari warga Perumahan Regency ini.
#MarosInfo #BeritaMaros #Viral #Unik #Lucu #Aksi #PerumahanRegency