Klik Gambar Diatas Untuk Lihat Video Selengkapnya |
TEROPONGKIKUJ, Maros - Bupati Maros resmi melantik secara serentak 16 Kepala Desa terpilih dalam Pilkades 2022 beberapa waktu yang lalu di Gedung Serbaguna Kabupaten Maros. Para Kepala Desa terpilih tersebut akan mengembang amanah 6 tahun kedepan didaerahnya masing masing masa bakti 2022-2028.
Kunjungi juga: BERITA TERKINI
Diantara beberapa Kepala Desa yang dilantik dan diambil sumpahnya, Abdul Wahab, S.IP., Kades Marannu salah satunya. Usai pelantikan dan penerimaan sumpah bersama Bupati Maros, Abdul Wahab sebagai Kepala Desa Ke-7 Desa Marannu kembali dan menggelar acara Tasyakuran Pelantikan, Kamis, (29/12/2022).Acara Tasyakuran Pelantikan Abdul Wahab, S.IP., Kepala Desa Marannu ini terlaksana tepatnya berlangsung di Halaman Mesjid Babul Iman Marana Desa Marannu, Kec. Lau, Kab. Maros. Masyarakat Desa Marannu berbondong-bondong datang dengan antusias dan menunggu kedatangan Kades Marannu, mereka bersuka ria dengan iringan musik dari Fais Intertainment.
Liat Videonya;
Ritual Aru Tubaranina Gowa Warnai Penjemputan Kades Marannu Maros Yang Baru Dilantik - Kpa Kapuk Maros
Setibanya di tempat acara, Abdul Wahab disambut dengan ritual adat Suku Bugis Makassar, Ritual Aru dan Tari Padduppa yang dipersembahkan oleh anggota KPA Kapuk Maros. Walau dengan cuaca Hujan Deras ritual Aru dan Tari Padduppa tetap berjalan dengan Khidmat, warga rela kehujanan demi tidak melewatkannya.
Hadir dalam acara Tasyakuran Pelantikan tersebut Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Maros Drs. Indris. M.Si., Ketua MUI Kab. Maros Ustadz KH. Drs. Syamsul Khalik, Ketua HMI Cabang Maros Muh. Akmal.
Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kab. Maros berharap kedepannya kerjasama antar Kades, tokoh masyarakat beserta segenap warga masyarakat Desa Marannu semakin solid. Beliau juga berharap Kades Abdul Wahab bisa melibatkan semua masyarakatnya tampa terkecuali kedalam perencanaan pembangunan Desa Marannu.
Ketua BPD Desa Marannu AKBP Mote Tajuddin yang juga salah satu tokoh masyarakat Desa Marannu berharap dengan kepemimpinan Abdul Wahab, Desa Marannu akan semakin baik kedepannya. "Kedepan mari kita jalin kerjasama yang baik seluruh masyarakat, sekarang tidak ada lagi bunga mawar dan tidak ada lagi bunga melati, yang ada hanya Desa Marannu.
Dalam sambutan perdananya, Abdul Wahab ungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada masyarakat Desa Marannu yang telah memberikan kepercayaan kepadanya untuk menahkodai Desa Marannu 6 tahun kedepan. "Pelantikan ini adalah awal dari kebersamaan kita semua bagaimana membangun desa kita tercinta, tentunya saya selaku Kepala Desa tidak ada apa-apanya tampa dukungan dan support dari semua masyarakat.
Dimomen pelantikan ini, mulai detik ini, saya himbau kepada seluruh warga masyarakat bahwa tidak ada lagi yang namanya nomor 1 dan nomor 2, semuanya adalah masyarakat Desa Marannu. Saya yang berdiri disini bukan Kepala Desa kelompok tertentu, tapi milik semua warga masyarakat Desa Marannu", Ungkap Kades Abdul Wahab.
Beliau juga menghimbau seluruh warganya jangan segan-segan untuk datang kepadanya untuk berdiskusi tentang apapun yang berkaitan dengan kebangkitan dan kejayaan Desa Marannu. Acara Tasyakuran Pelantikan Abdul Wahab Kades Marannu ini pun ditutup dengan pembacaan doa oleh Ketua MUI Kab. Maros. Tonton Video; Full Sambutan Perdana Kades Marannu Maros.