Puluhan Monyet Hadang Jalan Poros Maros Bone


Klik Untuk Nonton; VIDEONYA



TEROPONGKIKUJ, Maros - Ketika hendak menuju ke Air Terjun Lacolla yang terletak di Kecamatan Cenrana Maros kita akan melewati hutan lindung dengan jalanan yang berliku. Hutan lindung yang berada di wilayah Kappang Desa Labuaja ini hidup berbagai jenis binatang liar yang dilindungi oleh negara.


Kunjungi Juga; WisataMaros


Binatang yang dilindungi negara agar tidak punah di hutan lindung Maros ini diantaranya adalah monyet. Monyet ini hidup dengan damai dengan perkembang biakan yang cukup pesat di hutan lindung ini.

Monyet yang biasanya mencari makanan berupa buah-buahan di dalam hutan kini sudah keluar dan berdiri dipinggir jalan menunggu uluran tangan pengendara. Seperti yang terlihat ketika tim sedang dalam perjalanan menuju ke Air Terjun Lacolla pada Kamis, 3 November 2022.

Di area hutan lindung tersebut sebenarnya sudah ada himbauan papan bicara dimana melarang untuk memberikan makanan kepada monyet, namun masih tetap ada yang masih memberikan. Terkadang mereka melemparkan makanan berupa roti dan makanan lainnya, dan para monyet pun akan berebutan mengambil makanan tersebut.


Kunjungi Juga; WisataAlam


Dengan adanya puluhan monyet yang berkeliaran di pinggir jalan adalah sesuatu hal yang cukup berbahaya. Hal tersebut bisa membahayan pengendara dan juga membahayakan untuk monyet itu sendiri karena kemungkinan terjadinya kecelakaan.

Jadi himbauan terkait larangan untuk memberikan makanan kepada monyet merupakan sesuatu yang sudah sangat baik dan perlu untuk dipatuhi, tentu itu untuk kebaikan bersama kedepannya. Saat berkunjung kesana, tim teropong kikuj ditemani oleh Bang Kemal owner dari Sunrise Outdoor Maros yang merupakan salah satu tempat yang meyewakan alat camping.

Penulis; BangKikuj

Post a Comment

Previous Post Next Post