Muh. Arief Tayyeb Unggul Telak Dalam Pilkades Tupabbiring Maros, Berikut Hasil Pungutan Suaranya


 

TEROPONGKIKUJ, Maros -- Pesta demokrasi tingkat desa atau Pemilihan Kepala Desa Se-Kab Maros Tahun 2022 telah selesai dan berhasil menetukan pemenangnya, Kamis (17/11/2022). Diantara beberapa Desa yang menggelar pesta demokrasi Pilkades, salah satunya adalah Desa Tupabbiring, Kec.Bontoa, Kab.Maros.

Berdasarkan dari hasil perhitungan suara di TPS, Pilkades Tupabbiring diungguli oleh calon dengan nomor urut dua (2) atas nama Muh Arief Tayyeb. Jumlah suara Muh. Arief Tayyeb melampaui hasil perolehan suara dari calon lainnya.

Dalam pertarungan politik memperebutkan kursi Kepala Desa Tupabbiring ini Muh. Arief Tayyeb bersaing dengan Mulyadi dengan nomor urut satu dan Rahmatullah dengan nomor urut tiga. Berikut jumlah suara per TPS diambil dari hasil rekapan panitia penyelanggara Pilkades Tupabbiring Kec. Bontoa Maros.

 
TPS 001
1. Mulyadi: 130
2. Arief: 262
3. Rahmatullah: 30

TPS 002
1. Mulyadi: 5
2. Arief: 300
3. Rahmatullah: 4

TPS 3
1. Mulyadi: 144
2. Arief: 74
3. Rahmatullah: 69

TPS 004
1. Mulyadi: 85
2. Arief: 91
3. Rahmatullah: 258

TOTAL
1. MULYADI: 364
2. MUH ARIEF: 727
3. RAHMATULLAH: 361

Dari hasil pemungutan suara tersebut diatas maka dipastikan Muh. Arief Tayyeb nomor urut dua (2) akan menjadi komando atas Desa Tupabbiring 5 tahun kedepan. Muh. Arief Tayyeb menerima ucapan selamat dari berbagai pihak, diantaranya dari Andi Ilham Najamuddin (AIN) salah satu tokoh masyarakat di Sulawesi Selatan.

"Selamat kepada saudara Muh. Arief Tayyeb atas terpilihnya menjadi Kepala Desa Tupabbiring tahun 2022, sukses terus membawa Desa Tupabbiring menjadi lebih baik. Ingat amanah harga mati", Ungkap AIN dalam postingan Media Sosialnya.

Post a Comment

Previous Post Next Post